> Mengatasi Masalah > Kualitas Hasil Cetak Buruk > Kualitas Cetak dengan Tinta Hitam Buruk

Kualitas Cetak dengan Tinta Hitam Buruk

Nozel kepala cetak mungkin tersumbat.

Solusi

  • Lakukan pemeriksaan nozel untuk melihat apakah nozel kepala cetak tersumbat. Jalankan cek nozel lalu bersihkan kepala cetak bila ada nozel kepala cetak yang tersumbat. Jika Anda tidak menggunakan printer dalam waktu yang lama, nozel kepala cetak mungkin tersumbat, sehingga tinta tidak dapat keluar.

    Memeriksa dan Membersihkan Kepala Cetak

  • Jika tidak dapat memecahkan masalah dengan pembersihan kepala cetak, Anda dapat segera melakukan pencetakan dengan campuran tinta berwarna untuk menghasilkan warna hitam dengan mengubah pengaturan berikut di Windows.

    Klik Pengaturan Tambahan di tab Pemeliharaan pada driver printer. Jika memilih Use a Mixture of Color Inks to Create Black, Anda dapat mencetak dengan kualitas Standar jika Jenis Kertas adalah Kertas biasa atau Amplop.

    Perlu diingat bahwa fitur ini tidak dapat mengatasi penyumbatan nozel. Untuk mengatasi penyumbatan nozel, Anda sebaiknya menghubungi layanan dukungan Epson untuk perbaikan.