Contoh Konfigurasi IPsec/IP Filtering

Menerima paket IPsec saja

Contoh ini hanya untuk mengonfigurasi kebijakan default.

Default Policy:

  • IPsec/IP Filtering: Enable

  • Access Control: IPsec

  • Authentication Method: Pre-Shared Key

  • Pre-Shared Key: Masukkan maksimum 127 karakter.

Group Policy: Jangan diubah-ubah.

Menerima data pencetakan dan pengaturan printer

Contoh ini memungkinkan komunikasi data pencetakan dan konfigurasi printer dari layanan tertentu.

Default Policy:

  • IPsec/IP Filtering: Enable

  • Access Control: Refuse Access

Group Policy:

  • Enable this Group Policy: Centang kotak.

  • Access Control: Permit Access

  • Remote Address(Host): Alamat IP klien

  • Method of Choosing Port: Service Name

  • Service Name: Centang kotak ENPC, SNMP, HTTP (Local), HTTPS (Local) dan RAW (Port9100).

Catatan:

Agar tidak menerima HTTP (Local) dan HTTPS (Local), hilangkan centang di Group Policy. Ketika melakukan itu, nonaktifkan sementara pemfilteran IPsec/IP dari panel kontrol printer untuk mengubah pengaturan printer.

Menerima akses dari alamat IP tertentu saja

Contoh ini memperbolehkan alamat IP tertentu untuk mengakses printer.

Default Policy:

  • IPsec/IP Filtering: Enable

  • Access Control:Refuse Access

Group Policy:

  • Enable this Group Policy: Centang kotak.

  • Access Control: Permit Access

  • Remote Address(Host): Alamat IP klien administrator

Catatan:

Apapun konfigurasi kebijakannya, klien akan dapat mengakses dan mengonfigurasi printer.