Tidak Dapat Mengirim atau Menerima Faks Walaupun Koneksi Sudah Benar (Windows)

Berikut ini adalah kemungkinan penyebabnya.

Perangkat lunak tidak diinstal.

Solusi

Pastikan driver PC-FAX telah diinstal di komputer. Driver PC-FAX diinstal dengan FAX Utility. Ikuti langkah-langkah di bawah untuk memeriksa sudah terinstal atau belum.

Pastikan printer (faks) ditampilkan pada Perangkat dan Printer, Printer, atau Printer dan Perangkat Keras Lain. Printer (faks) ditampilkan sebagai "EPSON XXXXX (FAX)". Jika printer (faks) tidak ditampilkan, hapus instalan lalu instal ulang FAX Utility. Lihat bagian berikut ini untuk membuka Perangkat dan Printer, Printer, atau Printer dan Perangkat Keras Lain.

  • Windows 10

    Klik tombol mulai, lalu pilih Sistem Windows > Panel Kontrol > Tampilkan perangkat dan printer di Perangkat Keras dan Suara.

  • Windows 8.1/Windows 8

    Pilih Desktop > Pengaturan > Panel Kontrol > Tampilkan perangkat dan printer di Perangkat Keras dan Suara atau Perangkat Keras.

  • Windows 7

    Klik tombol mulai, lalu pilih Panel Kontrol > Tampilkan perangkat dan printer di Perangkat Keras dan Suara atau Perangkat Keras.

  • Windows Vista

    Klik tombol mulai, lalu pilih Panel Kontrol > Printer di Perangkat Keras dan Suara.

  • Windows XP

    Klik tombol mulai, lalu pilih Pengaturan > Panel Kontrol > Printer dan Perangkat Keras Lain > Printer dan Faks.

Ada masalah dengan koneksi faks dan pengaturan faks.

Solusi

Cobalah solusi untuk masalah koneksi faks dan pengaturan faks.